BANYUWANGI(RadarJatim.id)–Mall Swalayan Bares Rogojampi mengadakan silaturahmi dengan Forum Rogojampi Bersatu (FRB) sebagai ajang temu kangen dan sambung ikatan persaudaraan pada Rabu siang, 11 Januari 2023.
Dalam pertemuan yang berlangsung di salah satu cafe di daerah Rogojampi itu, H. Sugeng Eko Harto selaku perwakilan dari owner Bares menyampaikan rasa terima kasih kepada ketua dan anggota FRB yang telah menyempatkan waktunya menghadiri acara tersebut.
Pihaknya ingin jalinan persaudaraan ini tetap terjaga selamanya serta senantiasa saling mengupayakan membangun masyarakat kecamatan Rogojampi bersama-sama.
“Alhamdulilah pasca pandemi Covid-19, hari ini kita bisa silaturahmi dan temu kangen kembali dengan saudara-saudara FRB. Kami berharap jalinan persaudaraan ini menghasilkan manfaat dan kebaikan,” ujar H. Sugeng kepada awak media, Rabu (11/1/2023).
Pihaknya salut dan mendukung penuh langkah-langkah sosial yang dilakukan FRB. Terlebih lagi awal tahun ini FRB akan melakukan bakti sosial berupa pembagian sembako kepada masyarakat yang kurang mampu di wilayah kecamatan Rogojampi.
Dalam kesempatan yang sama, ketua FRB Irfan Hidayat menyampaikan, dalam waktu dekat akan memberikan bantuan sosial kepada masyarakat kurang mampu, utamanya masyarakat yang tidak tercover bantuan dari pemerintah.
“Tentang hari dan waktunya masih belum bisa kita pastikan karena kita juga akan berkolaborasi dengan beberapa pihak. Termasuk insya Allah dengan pihak klinik kesehatan untuk pengobatan gratis,” terang Irfan.
Selain mengucapkan terima kasih kepada pihak Bares, Irfan juga berharap kehadiran Bares membawa dampak yang positif baik secara sosial maupun ekonomi bagi warga masyarakat Rogojampi dan sekitarnya. (HSN/RED)







