SIDOARJO (RadarJatim.id) – Seluruh siswa SMP Negeri 2 Jabon menyambut semangat dan antusias dalam merayakan Peringatan Hari Sumpah Pemuda. Mereka dengan memakai pakaian adat nusantara, mulai Sabang hingga Meraoke pawai keliling sekitar sekolah.
Tidak hanya siswa dan siswinya saja yang keliling desa, namun kepala sekolah dan seluruh dewan guru, tenaga kependidikan juga turut memeriahkan dengan berkostum pakaian adat dari Sabang sampai Merauke.
Kegiatan peringatan hari Sumpah Pemuda yang dilaksanakan setiap tanggal 28 Oktober itu dimulai pada pukul 07.00 WIB di lapangan SMP Negeri 2 Jabon.
Karnaval diberangkatkan langsung oleh Kepala SMP Negeri 2 Jabon Achmad Haris, S.Pd., M.Pd.I sekaligus ikut keliling dengan menggunakan baju adat Bali. Ia katakan sebagai tanda karvanal, arak-arakan siswa siswi SMP Negeri 2 Jabon di sekitar Desa Permisan Jabon akan kita diberangkatkan bersama-sma.
Siswa-siswi dengan didampingi oleh wali kelas masing-masing berbaris dengan rapi dan ceria menebarkan semangat antusias para pemuda, dari berbagai suku dan daerah yang bersatu. Setiap kelas memiliki tema adat yang berbeda-beda seperti halnya Indonesia yang terdiri dari berbagai suku dari daerah yang berbeda-beda namun tetap satu jua.(mad)







