SIDOARJO (RadarJatim.id) Ratusan warga di Desa Ngaban, Kecamatan Tanggulangin, Kabupaten Sidoarjo hadir di balai desa setempat untuk mengikuti jaring aspirasi masyarakat. Reses dilakukan oleh Ir.H.Bambang Haryo Soekartono,M.I.Pol, Ketua Kelompok Fraksi Komisi VII DPR RI.
BHS yang menjadi wakil rakyat di DPR RI dari Dapil Surabaya-Sidoarjo ini hadir langsung menyerap aspirasi warga Desa Ngaban. Dalam kesempatan itu, Dewan Pakar DPP Partai Gerindra ini menegaskan bahwa aspirasi masyarakat desa merupakan prioritas utama dalam perumusan kebijakan energi dan pembangunan berbasis kebutuhan rakyat, khususnya di daerah.
“Aspirasi desa bukan pelengkap, tetapi harus menjadi rujukan kebijakan negara. Kami di DPR RI memastikan, tugas pengawasan, legislasi, dan kolaborasi dengan pemerintah tetap berjalan di jalur yang benar on the track, demi kepentingan masyarakat di akar rumput,” kata BHS
Pihaknya menambahkan, DPR RI terus mendorong sinkronisasi program pusat dengan kebutuhan daerah agar manfaat kebijakan dirasakan langsung masyarakat. Hal itu terutama dalam sektor yang menjadi kewenangan Komisi VII.

“DPR hadir untuk memastikan kebijakan strategis negara tetap selaras dengan kebutuhan rakyat, termasuk di desa-desa yang selama ini jarang tersentuh perhatian pusat,” terangnya.
Reses DPR RI ini mendapat sambutan antusias dari warga. Terlebih selama ini tidak ada wakil rakyat di DPR RI yang melakukan reses di desa tersebut.
Kepala Desa Ngaban, Budi Utomo, mengatakan bahwa pernyataan BHS sebagai bentuk keberpihakan parlemen kepada desa. Komitmen DPR RI itu memberi harapan baru bagi masyarakat desa untuk didengar dalam level kebijakan nasional.
“Kami atas nama Pemerintah Desa Ngaban dan seluruh masyarakat, mengucapkan terima kasih kepada Pak Haji Bambang Haryo. Desa kami yang sederhana ini selama puluhan tahun belum pernah tersentuh kunjungan wakil rakyat dari DPR RI. Pernyataan beliau hari ini menegaskan bahwa desa juga punya tempat dalam prioritas kebijakan nasional,” ujar Budi Utomo. (RJ/RED)







