SIDOARJO (RadarJatim.di) — Kegiatan Bakti Sosial Ramadan 1446 H yang diselenggarakan oleh Kadin (Kamar Dagang dan Industri Indonesia) Sidoarjo dan Iwapi (Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia) Sidoarjo disambut senang, riang gembira oleh anak-anak panti asuhan yang menerima bingkisan dan santunan, pada (19/3/2025) di Pendopo Delta Wibawa Sidoarjo.
Muhammad Jupri siswa kelas 6 santri dari Panti Raudlatul Jannah Suko mengaku sangat senang dengan diberikan bingkisan dan santunan ini. “Bisa untuk membantu kami saat leberan nanti. Senanglah pokoknya,” ungkapnya.
Pengasuh Panti Asuhan Zainuddin Geluran Sepanjang juga mengaku senang dengan adanya program yang digagas Kadin dan Iwapi Sidoarjo ini. Sangat luar biasa, sangat bermanfaat untuk anak-anak, biar ikut merasakan senangnya di hari raya.
“Harapan kami program seperti ini terus berjalan. Kalau perlu di luar bulan Ramadan itu anak-anak juga butuh seperti ini,” harap Misbachuddin Ketua Pengasuh Panti Asuhan Zainuddin.
Hal yang sama juga diharapkan oleh Ketua Pengasuh Panti Asuhan Al Kafi Wayan Buntaran Sedati, Hj. Romlah mengaku program ini sangat baik sekali, kalau bisa perlu diadakan terus menerus. “Bahkan kalau bisa di luar Ramadan juga ada kegiatan seperti ini, karena sangat bermanfaat sekali,” harapnya.
Ketua Kadin Sidoarjo, Ubaidillah Nurdin, mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Kadin dalam menebarkan keberkahan di bulan suci Ramadhan. Tahun ini, sebanyak 150 paket santunan diberikan kepada anak-anak yatim dari 10 panti asuhan.
“Saya berharap, melalui kegiatan ini, semangat berbagi dan bersedekah semakin tumbuh di kalangan anggota Kadin,” harapnya.
Lanjutnya, tak hanya itu, rangkaian kegiatan sosial ini tidak berhenti sampai di sini. Pada sore harinya, Kadin juga berencana menggelar acara buka puasa bersama para nelayan di Sidoarjo. “Agenda hari ini tak hanya santuni anak yatim, tapi nanti pada sore hari juga kami akan adakan buka bersama dengan para nelayan di Sidoarjo,” lanjut Ubaidillah.
Menurut Ketua Iwapi Sidoarjo Shofiya, mengatakan kegiatan seperti ini sangat positif dan memiliki dampak besar bagi masyarakat yang membutuhkan. Oleh karena itu, Iwapi berkomitmen untuk terus berpartisipasi dalam acara serupa di tahun-tahun mendatang.
“Momen berbagi keberkahan ini kami nilai sangat baik, Insya Allah akan dipertahankan setiap tahunnya,” kata Shofiya.(mad)







