SIDOARJO (RadarJatim.id) — Berkat prestasinya yang terus mengalir hingga di tingkat nasional dan internasional. Kepala SMP Negeri 4 Sidoarjo Lilik Sulistyawati, S.Pd M.Pd diberi amanah oleh Bupati Sidoarjo untuk menjabat sebagai Kabid Mutu Pendidikan di Dinas Dikbud Sidoarjo.
Sedangkan Kabid Mutu Pendidikan Dr. Netti Lastiningsih, M.Pd dipercayakan memegang jabatan Sekretaris Dinas Dikbud Sidoarjo menggantikan Ronny Yulianowarso, AP M.HP yang diberi amanah baru jadi Sekretaris BKD Sidoarjo.
Selain itu Kabid GTK Slamet Riyadin, S.STP M.HP dipercayakan menjadi Camat Krembung dan Nanik Sumarviati, M.Pd naik menjadi Kabid PAUD dan Pendidikan Non Formal.
Proses pelantikan dilakukan bersamaan dengan 260 pejabat strutural dan funsional yang lainnya oleh Bupati Sidoarjo Subandi, SH M.Kn pada (10/1/2026) pagi di Pendopo Delta Wibaya Sidoarjo.
Usai dilantik, Netti Lastiningsih mengaku siap untuk menjalankan tugas yang baru sebagai Sekretaris Dinas Dikud Sidoarjo, tentu saja harus kita pelajari dulu apa yang perlu kita lanjutkan di sekretariat.
Sementara tugas di Bidang Mutu Pendidikan juga masih banyak yang harus disesaikan, diantaranya tugas tentang Perda Nomer 17 Tahun 2019 tentang penyelenggaraan pendidikan yang harus di break down menjadi peraturan-peraturan bupati agar bersifat teknis. “Itu PR besar yang harus kita lakukan,” jelasnya.
“Termasuk dalam waktu dekat ini anak-anak kita SD dan SMP akan melakukan TKA (Tes Kemampuan Akademik) pertama, itu juga harus dikawal agar bisa berjalan dengan baik,” terang Bu Netti_sapaan sehari-harinya.
Kepala SMP Negeri 4 Sidoarjo Lilik Sulistyowati yang dipercaya mengemban amanah menjadi Kabid Mutu Pendidikan juga mengaku siap untuk menjalan tugas-tugas yang barunya dari Bupati Sidoarjo ini.
“Ini adalah sebuah anugerah yang tidak ringan, membutuhkan tanggungjawab yang luar biasa untuk meneruskan perjuangan yang sudah dilakukan oleh Bu Netti,” jelasnya.
“Yang jelas saya akan dan terus banyak belajar, banyak berkoordinasi juga terkait program yang perlu dilanjutkan, dan yang perlu dievaluasi untuk kebaikan-kebaikan dinas pendidikan Sidoarjo,” terangnya.
“Saya siap melanjutkan, siap memberikan kontribusi positif, siap memberikan dedikasi dan loyalitas untuk pengembangan pendidikan yang ada di Kabupaten Sidoarjo,” tegas Bu Lilis_sapaan akrabnya.
Semantara itu Kepala Dinas Dikbud Sidoarjo Dr. Tirto Adi, M.Pd terkait perombakan jajaran kepala bidang dan sekretarisnya, menegaskan kalau semua merupakan kewenangan dari Bupati Sidoarjo selaku Pejabat Pembina PPK.
Di satu sisi saya sangat bangga karena pejabat di dinas pendidikan yang naik eselon prestasinya bagus-bagus. Seperti Pak Slamet itu adalan saya di Kabid GTK dibutuhkan Pak Bupati jadi Camat Krembung.
“Termasuk Pak Ronny itu juga merupakan andalan saya di sekretariat, tetapi karena dibutuhkan Bupati untuk penata pegawai se Kabupaten sebagai Sekretaris BKD, maka kita harus relakan. Intinya semua itu penyegaran,” ungkap Tirto Adi.
Sedangkan untuk Lilik Sulistyowati yang jadi Kabid Mutu Pendidikan itu prestasinya juga luar biasa, tidak hanya nasional tetapi juga internasional. “Prestasi terbaiknya adalah sebagai kepala sekolah terbaik nasional,” terang Tirto Adi.
” Bu Lilis juga pernah terpilih untuk short course di Australia dan China. Jadi kalau menurut saya pantas menduduki jabatan Kabid Mutu Pendidikan,” pungkas Tirto Adi.(mad)







