SIDOARJO (RadarJatim.id) — Lagu Atouna El Toufoule menggema di SD Muhammadiyah 2 Sidoarjo (SDAMADA), Rabu (25/10/2023). Lagu ini berkumandangkan karena hari ini digelar aksi sosial Peduli Palestina.
Kegiatan ini dilakukan dengan rangkaian acara, yaitu musikalisasi puisi, menyanyi bersama Atouna El Toufoule, orasi kemanusiaan, shalat ghaib untuk syuhada’, donasi, dan doa khusus untuk Palestina.
Warga Sekolah nampak antusias mengikuti kegiatan ini. Siswa kelas 1-3 di halaman bawah, sedangkan siswa kelas 4-6 berkumpul mengelilingi pagar lantai dua. Semua guru dan karyawan mendampingi siswa. Dengan hidmat, mereka mengikuti kegiatan dari awal sampai akhir.
“Hidup Palestin! Hidup Gaza!,” teriak Ustadz Syaifuddin berulang-ulang di tengah-tengah kerumunan siswa yang dijawab dengan kalimat yang sama oleh mereka.
Semangat dan antusias sekali mereka mengikuti kegiatan ini.
“Tidak harus menjadi Muslim berempati kepada bangsa Palestina, cukup menjadi manusia saja, kita akan simpati dan empati kepada mereka,” Kata Ustadz Syaifuddin, SPdI, di tengah-tengah orasinya.
“Karena itu, meskipun kita belum bisa pergi membantu ke sana, tetapi pagi ini kita berkumpul, mendoakan mereka, dan shalat ghaib, kemudian menggalang dana. Inilah sementara yang bisa dilakukan sebagai bentuk realisasi ukhuwwah Islamiyah kita yang harus saling tolong-menolong,” tandasnya.
Sebelum pengumpulan donasi, acara ditutup dengan doa oleh Ustadz Taufiqurrahman, SPdI. Kemudian dilaksanakan shalat Dhuhur berjamaah dan diakhiri dengan shalat ghaib untuk para syuhada’ Palestina. Dari aksi sosial Peduli Palestina ini, terkumpul donasi sebesar Rp 29 juta.
“Kegiatan seperti ini sangat penting dilakukan,” ujar Ustadz Ya’qub Chamidi, MPd, Kepala Urusan ISMUBA.
Sebab, lanjutnya, di samping penggalangan dana, juga dilakukan pembelajaran, yaitu mendidik siswa merespon permasalahan aktual dan global.
“Mudah-mudahan kegiatan ini mengena, bisa terbentuk karakter peduli, simpati, dan empati,” pungkasnya. (red)
Kontributor: Ya’qub Chamidi







