• Pasang Iklan
  • Redaksi
  • Contact
Senin, 12 Januari 2026
No Result
View All Result
e-paper
Radar Jatim
  • Home
  • Bisnis
  • Hukum dan Kriminal
  • Peristiwa
  • Pendidikan
  • Lifestyle
  • Contact
  • Home
  • Bisnis
  • Hukum dan Kriminal
  • Peristiwa
  • Pendidikan
  • Lifestyle
  • Contact
No Result
View All Result
Radar Jatim
No Result
View All Result
Home Ekonomi Bisnis

Ratusan Warga Gresik Dapat Keterampilan dan Sertifikasi Industri Berstandar Nasional dari PT Freeport

by Radar Jatim
6 Januari 2026
in Ekonomi Bisnis
0
Ratusan Warga Gresik Dapat Keterampilan dan Sertifikasi Industri Berstandar Nasional dari PT Freeport
54
VIEWS

GRESIK (RadarJatim.id) — Ratusan warga di sekitar area operasional smelter PT Freeport
Indonesia (PTFI) di Manyar, Gresik, Jawa Timur, kini memiliki bekal keterampilan dan sertifikasi industri berstandar nasional melalui program Pelatihan Berbasis Kompetensi.

“Pelatihan ini merupakan langkah PTFI dalam mendukung peningkatan kualitas sumber daya manusia di sekitar wilayah operasional. Tujuannya, untuk menghasilkan tenaga kerja yang kompeten dan tersertifikasi agar siap bersaing di tengah pesatnya pertumbuhan industri, sekaligus membuka peluang kerja yang lebih luas bagi masyarakat,” ujar Vice President External Affairs Smelter PTFI, Erika Silva.

Sertifikasi, lanjutnya, menjadi modal penting agar masyarakat memiliki daya saing dan peluang lebih besar untuk masuk ke sektor industri. Saat ini PTFI membuka delapan jenis pelatihan yang berjalan pada periode November 2025 hingga Januari 2026. Program ini melibatkan 160 peserta.

Jenis pelatihannya mencakup listrik industri berbasis PLC, operator scaffolding, ahli K3 umum, rigger, teknisi K3 listrik, operator crane, operator CNC milling, hingga operator forklift.

“Seluruh program pelatihan disusun mengacu pada standar Kementerian Ketenagakerjaan RI, sebagai kelanjutan dari upaya pengembangan sumber daya manusia di Gresik,” katanya, Selasa (6/1/2026).

Selain pelatihan teknis, peserta juga dibekali soft skill serta pemahaman keselamatan dan
kesehatan kerja (K3) guna memenuhi kebutuhan dan standar industri yang semakin ketat.

Dalam pelaksanaannya, PTFI bekerja sama dengan Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Gresik dan Rumah Vokasi untuk memastikan keberlanjutan program, termasuk membuka akses penempatan kerja bagi lulusan pelatihan.

Salah satu peserta, Taufik Rohman dari Desa Bedanten, Kecamatan Bungah, menilai, program ini memberikan manfaat nyata kepada masyarakat.

“Pelatihan ini menambah ilmu dan keterampilan kami. Dengan banyaknya industri di Gresik, program seperti ini sangat dibutuhkan agar masyarakat bisa bersaing dan membantu mengurangi pengangguran,” kata Taufik.

Hal senada disampaikan Hapsari, peserta pelatihan lainnya. Banyak ilmu, katanya, yang didapat, apalagi perusahaan sekarang banyak yang mensyaratkan sertifikasi.

“Pelatihan ini sangat berguna karena memberikan pemahaman di bidang-bidang yang relevan dengan industri. Harapan saya, semoga bisa diterima di perusahaan yang sesuai dengan keahlian saya,” kata Hapsari.

Upaya ini sejalan dengan visi PTFI untuk mendukung ekosistem ketenagakerjaan yang kondusif di Gresik. “Kolaborasi antara pemerintah, dunia usaha, dan masyarakat menjadi kunci dalam meningkatkan daya saing tenaga kerja. PTFI akan terus mendukung pengembangan SDM di Gresik agar mampu berkontribusi optimal bagi pertumbuhan industri,” pungkas Erika. (har)

Tags: Pelatihan Tenaga KerjaPT Freeport IndonesiaSertifikasi IndustriStandar NasionalWarga Gresik

Related Posts

Bikin Resah Warga Gresik, 6 Anggota Gangster Dibekuk Polisi

Bikin Resah Warga Gresik, 6 Anggota Gangster Dibekuk Polisi

by Radar Jatim
6 Januari 2026
0

GRESIK (RadarJatim.id) -- Satreskrim Polres...

Bupati Yani Berikan Cek Kesehatan Gratis untuk Masyarakat Gresik

Bupati Yani Berikan Cek Kesehatan Gratis untuk Masyarakat Gresik

by Radar Jatim
5 Desember 2025
0

GRESIK (RadarJatim.id) -- Komitmen Pemerintah...

Load More
Next Post
Kepala Dinas Pendidikan Jatim Borong Kue Saat ‘Ngopi Bareng’ di Tefa SMK Negeri 1 Buduran

Kepala Dinas Pendidikan Jatim Borong Kue Saat 'Ngopi Bareng' di Tefa SMK Negeri 1 Buduran

Radar Jatim Video Update

Berita Populer

  • Tangis Haru Mewarnai Suasana Penjemputan Siswa SMA Negeri 1 Wonoayu

    Tangis Haru Mewarnai Suasana Penjemputan Siswa SMA Negeri 1 Wonoayu

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Soft Launching KM Dharma Kencana V, Fasilitas Mewah Berkapasitas 1.400 Penumpang

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Ribuan Warga Doakan Keluarga Besar SMK Antartika 2 Sidoarjo

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Analisis Semantik Puisi ‘Aku Ingin’ Karya Sapardi Djoko Damono

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Sehari Pasca-Kunjungan Jokowi, KEK JIIPE Manyar Didemo Ratusan Massa Sekber Gresik, Protes Rendahnya Serapan Tenaga Kerja Lokal

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

Radar Jatim adalah media online Jatim yang memberikan informasi peristiwa dan berita Jawa Timur dan Surabaya terkini dan terbaru.

Kategori

  • Artikel dan Opini
  • Ekonomi Bisnis
  • Ekosistem Lingkungan
  • Esai/Kolom
  • Feature
  • Finance
  • HAM
  • Hukum dan Kriminal
  • Infrastruktur
  • Kamtibmas
  • Kemenkumham
  • Kesehatan
  • Komunitas
  • Kuliner
  • Lain-lain
  • Layanan Publik
  • Lifestyle
  • Literasi
  • Nasional
  • Olah Raga
  • Ormas
  • Otomotif
  • Pariwisata
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Peristiwa
  • Pertanian
  • pinggiran
  • Politik
  • Religi
  • Sastra/Budaya
  • Sosial
  • Tekno
  • TNI
  • TNI-Polri
  • video
  • Wisata

Kami Juga Hadir Disini

© 2020 radarjatim.id
Susunan Redaksi ∣ Pedoman Media Siber ∣ Karir

No Result
View All Result
  • Home
  • Politik
  • Hukum dan Kriminal
  • Nasional
  • Lifestyle
  • Tekno
  • Ekonomi Bisnis
  • Artikel dan Opini

© 2020radarjatim.id

Login to your account below

Forgotten Password?

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In