SIDOARJO (Radarjatim.id) Bermula dari ikutan teman-temannya bermain sepak bola, waktu kelas 2 SD Muhammadiyah 1 Sidoarjo. Tak disangka kini masuk Tim Bhayangkara U 15 Yunior. Dialah Farrel Rizwandha Rachman, siswa kelas 8 C SMP Muhammadiyah 1 Sidoarjo (Musasi).
Ditemui di sekolahnya, Farrel kelahiran 20 April 2007 mengaku bercita-cita ingin menjadi Timnas, dan tidak menyangka bisa lolos masuk Tim Bhayangkara U 15. Karena seleksinya juga cukup ketat. “Saya sangat bersyukur, dan lebih bersemangat lagi berlatih agar bisa menjadi pemain yang baik lagi. Jadi saya resmi gabung di Tim Bhayangkara U 15 Yunior, tepatnya pada 24 Oktober 2021,” ungkap Farrel, pada Rabu (8/12/2021) siang.

Ia juga mengaku saat bergabung di Bhayangkara U 15 Yunior ini waktnya banyak dihabiskan untuk berlatih, terkadang malah sering di Mess karena latihanya seminggu 4 kali bahkan 5 kali, sekali latihan bisa minimal 3 jam, di Lapangan Sepak Bola Polda Jatim. “Kini posisi saya sebagai Gelandang Serang, Kanan dan Kiri. Sekarang masih mengikuti Suratin Cup 2021 sudah masuk 16 besar,” ungkap Farrel yang sebelumnya bermain Futsal.
Sementara itu ibunya Farrel, Imelda Dian mengaku sangat mendukung dan mensupport prestasi yang capai oleh putranya. Selama dia positif dan sangat bermanfaat bagi Farrel dan masa depannya kami sanga mendukung. “Sebelumya dari pihak keluarga juga tidak ada yang sangat suka sekali dengan sepak bola, ya biasa-baiasa saja. Dengan adanya prestasi Farrel ini, ya otomatis sebagai orang tua sangat mendukung sekali. Bahkan sampai nanti masuk Timnas,” doa Imelda Dian.

“Dengan kondisi Farrel yang perlu banyak berlatih, dan harus meninggalkan belajarnya di sekolah. Karena masih pandemi virus Covid 19, Alhamdulillah belajarnya masih bisa ditempuh dengan virtual/daring. Dan sudah bertemu pihak sekolah, meminta dispensasi agar Farrel bisa berlatih dengan baik,” ungkap Imelda Dian yang juga sebagai Dosen Umsida. (aim)







