• Pasang Iklan
  • Redaksi
  • Contact
Selasa, 20 Januari 2026
No Result
View All Result
e-paper
Radar Jatim
  • Home
  • Bisnis
  • Hukum dan Kriminal
  • Peristiwa
  • Pendidikan
  • Lifestyle
  • Contact
  • Home
  • Bisnis
  • Hukum dan Kriminal
  • Peristiwa
  • Pendidikan
  • Lifestyle
  • Contact
No Result
View All Result
Radar Jatim
No Result
View All Result
Home Lain-lain

Terima Keluhan Kelangkaan BBM dari Nelayan, BHS Beri Solusi Kongkrit

by Radar Jatim
28 Juni 2022
in Lain-lain
0
Terima Keluhan Kelangkaan BBM dari Nelayan, BHS Beri Solusi Kongkrit
110
VIEWS

SIDOARJO (RadarJatim.id) Anggota Dewan Pakar DPP Partai Gerindra Bambang Haryo Soekartono mendapat keluhan kelangkaan Bahan Bakar Minyak (BBM) dari nelayan. Selama ini nelayan di kawasan pesisir Sidoarjo sulit mendapatkan BBM yang berakibat nelayan kesulitan melaut.

“Para nelayan sulit untuk mendapatkan solar, mereka hanya mendapatkan jatah 10 liter, hal ini tentu menjadi hambatan bagi para nelayan untuk melaut,” kata Bambang Haryo Soekartono, saat Berkunjungannya di Kelompok Nelayan Desa Gisik Cemandi, Sedati, Senin (27/6/2022).

Bambang Haryo Soekartono saat menyerahkan bantuan sembako untuk nelayan di Desa Gisik Cemandi, Sedati, Sidoarjo


Para nelayan saat bertemu BHS langsung menyampaikan keluhan tentang langkanya BBM ini. Pihaknya juga langsung melakukan upaya kongkret dengan meneruskan keluhan itu ke pihak terkait seperti ke pihak Kementerian ESDM serta instansi lainnya untuk mengatasi kelangkaan BBM di kawasan pesisir.

Ditegaskan, jika merujuk pada peraturan menteri, turunan dari UUD ESDM no 6 tahun 2014. Para nelayan berhak untuk mendapatkan BBM bersubsidi secara prioritas dengan jumlah maksimal yang diberikan 25 ribu liter perkapal perbulan tanpa melihat besar kecilnya kapal.


“Kebutuhan para nelayan pesisir Sidoarjo ini hanya 30 liter tiap harinya. Jika dikalikan sebulan hanya sekitar 900 liter dan itu sangat kecil sekali,” tambah Ketua Dewan Penasehat DPD Partai Gerindra Jatim ini.  


Bambang Haryo langsung menghubungi pihak terkait untuk merealisasikan permintaan para nelayan agar tak ada lagi kelangkaan BBM di wilayah pesisir.

“Alhamdulillah kita langsung menghubungi Dinas terkait, Pertamina dan Instansi yang membidangi hal ini. Responnya baik dan mulai besok akan direalisasikan permintaan para nelayan agar tak ada lagi kelangkaan BMM untuk para nelayan,” imbuh anggota DPR RI periode 2014-2019 ini.


Disebutkan, dulu di wilayah pesisir Sidoarjo disediakan SPBU khusus nelayan dengan jatah BBM bersubsidi yang terbilang cukup dibandingkan dengan saat ini. Namun, pada 3 tahun lalu SPBU itu terpaksa harus tutup dengan sebab yang belum jelas.


“Dulu zaman Bupati Saiful Illah ada SPBU khusus nelayan. Namun sudah tiga tahun ini tutup. Semoga setelah ini dapat dibuka kembali untuk para nelayan di Sidoarjo,” pungkasnya.


Sementara itu, Ketua Kelompok Nelayan Gisik Cemandi, Isbah mengucapkan terimakasih atas kepedulian Bambang Haryo Soekartono bersama tim BHS yang peduli dan elah merespon dengan cepat keluhan para nelayan.


“Terimakasih saya ucapkan atas perhatian Pak Bambang. Memang kelangkaan BBM ini sudah lama dirasakan para nelayan. Semoga dengan bantuan Pak Bambang ini, pemerintah dan pihak terkait bisa mendengar dan merealisasikan keluhan serta harapan kami,” kata Isbah.


Dalam kesempatan itu,  Bambang Haryo Soekartono bersama Tim BHS Peduli juga membagikan ratusan paket sembako kepada para nelayan. (RJ1/RED)

Tags: Bambang Haryo SoekartonoBbm nelayanGerindraNelayan

Related Posts

Reses di Balai Desa Ngaban, Bambang Haryo Tegaskan Aspirasi Masyarakat Desa Jadi Prioritas

Reses di Balai Desa Ngaban, Bambang Haryo Tegaskan Aspirasi Masyarakat Desa Jadi Prioritas

by Radar Jatim
31 Desember 2025
0

SIDOARJO (RadarJatim.id) Ratusan warga di...

Hadir di Sentra Kerajinan Tas dan Koper Tangggulangin, Bambang Haryo Tegaskan Komitmen Dukung UMKM Naik Kelas

Hadir di Sentra Kerajinan Tas dan Koper Tangggulangin, Bambang Haryo Tegaskan Komitmen Dukung UMKM Naik Kelas

by Radar Jatim
30 Desember 2025
0

SIDOARJO (RadarJatim.id) Ketua Kelompok Fraksi...

Jelang Tahun Baru, Bambang Haryo Kunjungi Pasar Ngaban Pantau Harga Sembako

Jelang Tahun Baru, Bambang Haryo Kunjungi Pasar Ngaban Pantau Harga Sembako

by Radar Jatim
30 Desember 2025
0

SIDOARJO (RadarJatim.id)  Menjelang pergantian tahun...

Load More
Next Post
UMAHA Mengadakan Pelantikan Ormawa 2022

UMAHA Mengadakan Pelantikan Ormawa 2022

Radar Jatim Video Update

Berita Populer

  • Tangis Haru Mewarnai Suasana Penjemputan Siswa SMA Negeri 1 Wonoayu

    Tangis Haru Mewarnai Suasana Penjemputan Siswa SMA Negeri 1 Wonoayu

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Soft Launching KM Dharma Kencana V, Fasilitas Mewah Berkapasitas 1.400 Penumpang

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Ribuan Warga Doakan Keluarga Besar SMK Antartika 2 Sidoarjo

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Analisis Semantik Puisi ‘Aku Ingin’ Karya Sapardi Djoko Damono

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kampus yang Tak Lagi Dihuni Intelek: Mengapa Dosen Mencari Eksistensi Diri di Luar Kampus?

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

Radar Jatim adalah media online Jatim yang memberikan informasi peristiwa dan berita Jawa Timur dan Surabaya terkini dan terbaru.

Kategori

  • Artikel dan Opini
  • Ekonomi Bisnis
  • Ekosistem Lingkungan
  • Esai/Kolom
  • Feature
  • Finance
  • HAM
  • Hukum dan Kriminal
  • Infrastruktur
  • Kamtibmas
  • Kemenkumham
  • Kesehatan
  • Komunitas
  • Kuliner
  • Lain-lain
  • Layanan Publik
  • Lifestyle
  • Literasi
  • Nasional
  • Olah Raga
  • Ormas
  • Otomotif
  • Pariwisata
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Peristiwa
  • Pertanian
  • pinggiran
  • Politik
  • Religi
  • Sastra/Budaya
  • Sosial
  • Tekno
  • TNI
  • TNI-Polri
  • video
  • Wisata

Kami Juga Hadir Disini

© 2020 radarjatim.id
Susunan Redaksi ∣ Pedoman Media Siber ∣ Karir

No Result
View All Result
  • Home
  • Politik
  • Hukum dan Kriminal
  • Nasional
  • Lifestyle
  • Tekno
  • Ekonomi Bisnis
  • Artikel dan Opini

© 2020radarjatim.id

Login to your account below

Forgotten Password?

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In