BANYUWANGI, – Baru-baru ini, kasus dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dialami Sharon Milan jadi sorotan publik. Salah satunya dari Wakil Ketua DPRD Banyuwangi Michael Edy Hariyanto.
Wakil rakyat yang juga Ketua DPC Partai Demokrat Banyuwangi itu meminta aparat Polresta Banyuwangi bersikap untuk mengusut dugaan kasus KDRT yang viral itu.
“Saya minta diusut tuntas,” ungkap Wakil Ketua DPRD Banyuwangi Michael Edy Hariyanto, Jumat (12/4/2024).
Dirinya berharap agar aparat Polresta Banyuwangi berhasil membongkar dugaan KDRT yang dialami Sharon Milan yang menghebohkan Banyuwangi.
Apabila aparat kepolisian menemukan unsur pidana, Michael Edy Hariyanto, mendesak agar langkah penegakan hukum dilakukan.
“Selama ini citra Banyuwangi sangat baik dan harum. Jangan sampai semua rusak gara-gara munculnya vide viral yang itu berisi perjuangan seorang wanita yang ingin mendapatkan keadilan,” imbuhnya.
Wakil Ketua DPRD Banyuwangi yakin aparat Polresta Banyuwangi dibawah Kapolresta Kombes Nanang Haryono akan bersikap profesional.
“Jika dugaan KDRT yang sedang viral benar-benar terdapat unsur pidana, kami yakin Bapak Kapolresta Banyuwangi akan menindak tegas,” tandas Michael Edy Hariyanto.
Kasus dugaan KDRT yang dialami Sharon Milan viral di media sosial dan telah menjadi konsumsi publik pegiat medsos.
Sharon Milan sempat hadir sebagai tamu podcast artis Uya Kuya dan kabar terbaru sedang menjalani opname di rumah sakit di Jakarta.
Insiden dugaan KDRT tersebut terjadi di Jalan Kalasan Kelurahan Penganjuran, Kecamatan Banyuwangi, Jawa Timur. Peristiwa itu terjadi pada 31 Maret 2024 lalu.***