GRESIK (RadarJatim.id) —Menerapkan gaya hidup sehat memiliki banyak manfaat, seperti kebugaran dan kesehatan tubuh akan terjaga. Olah raga tentu saja menjadi hal yang wajib dilakukan untuk memulai gaya hidup sehat.
Berolah raga secara rutin dapat membuat fisik menjadi lebih bugar dan membantu melawan penyakit. Selain itu, olah raga juga telah terbukti mengurangi stres dan meningkatkan suasana hati secara keseluruhan.
ASTON Gresik Hotel & Conference Center memiliki banyak fasilitas seru untuk melengkapi dan menemani staycation Anda, di antaranya kolam renang, gym serta lapangan futsal dan tennis.
ASTON Gresik memiliki kolam renang dengan pemandangan kota Gresik yang memesona. Kolam renang ini memiliki 2 kedalaman, yaitu 60 cm untuk anak-anak dan 120 cm untuk dewasa. Tidak hanya itu, ASTON Gresik juga menyediakan fasilitas gym yang dapat membantu Anda tetap sehat dan bugar.
Fasilitas kolam renang dan gym beroperasi setiap hari pukul 06.00 – 18.00 WIB. Tersedia juga membership Gym & Pool dengan harga yang cukup terjangkau.
Sealin itu, juga ada fasilitas lapangan futsal dan tennis yang dapat digunakan untuk tamu menginap maupun tanpa menginap. Fasilitas lapangan futsal dan tennis dapat digunakan untuk meningkatkan kesehatan bersama keluarga atau kerabat. (sto)