SURABAYA (RadarJatim.id) Momen ramadhan tahun ini menjadi momen yang jangan sampai dilewatkan. Momen untuk beribadah dan meraih pahala berlibat di bulan ramadhan ini harus dimanfaatkan semaksimal mungkin.
Imbauan meningkatkan ibadah dan memanfaatkan ramadhan meraih berkah dan pahala berlibat ini disampaikan Ustadz S. Abdul Karim, Manager BMH Unit Sidoarjo saat mengisi ceramah di acara bukber yang diikuti karyawan dan pimpinan PT Kereta Commuter Indonesia.
Hadir dalam kesempatan itu, Direktur Utama PT Kereta Commuter Indonesia, Asdo Artriviyanto, Direktur Operasi dan Pemasaran Broer Rizal dan Direktur Teknik Denny Haryanto dan jajaran pimpinan lainnya. Acara yang dikemas sederhana dan terlihat khidmat ini juga dalam rangka mengisi ramadhan dan meningkatkan iman dan takwa.

Direktur Utama PT Kereta Commuter Indonesia, Asdo Artriviyanto saat menyampaikan sambutan.
Acara di dahului khataman qur’an mulai pukul 13.00 sampai dengan Ashar oleh Amil BMH Unit Sidoarjo di kantor baru PT Kereta Commuter Indonesia Jalan Kartini Surabaya ke Kantor Baru Jalan Prambanan No.4, Pacar Keling, Kec. Tambaksari, Surabaya, Jawa Timur. Jajaran Vice President dan Manager PT KCI terlihat hadir seperti Bayu Gunawan – Manager PT KCI Area VIII Surabaya.
“Mari di bulan ramadhan yang penuh hikmah ini untuk terus meningkatkan ibadah. Dimana di bulan ini akan mendapatkan pahala yang berlimpah. Mari lebih peduli terhadap sesame,” ujar S. Abd Karim, Manager BMH Unit Sidoarjo.
Berbagai hadits banyak menyebutkan jika Rasulullah SAW menjelaskan setiap amal baik yang dilakukan di bulan suci ini akan dilipatgandakan pahalanya. Termasuk kelebihan sedekah bulan Ramadhan yang menjadi amalan utama bagi siapa saja yang ingin mendekatkan diri kepada Allah SWT.
Setiap rupiah yang disedekahkan di bulan ini memiliki nilai yang jauh lebih besar dibandingkan di bulan lainnya. Rasulullah SAW bersabda: “Sebaik-baik sedekah adalah sedekah di bulan Ramadhan.” (HR. Tirmidzi).
Diterangkan, bahwa BMH berkomitmen untuk terus menyalurkan amanah para donatur dengan transparan dan tepat sasaran, agar setiap kebaikan yang terwujud membawa keberkahan bagi semua.
Menu paket pahala ramadhan 1446H : 1. Takjil Santri Tahfidz : Rp 15 ribu /santri, Dompet Peduli Rp 10 ribu, Sembako Dhuafa Rp 150 ribu/ jiwa, Bingkisan santri yatim dan Da’i pelosok Rp 35 ribu /paket, Berkah Fitrah Rp 45 ribu / jiwa, Mushaf qur’an braille Rp 150 ribu/mushaf, Zakat Maal 2,5%. Rekening Donasi : MUAMALAT : 7010054831, BSI : 7042955293, MANDIRI : 1410007554579, Bank Jatim : 6201 0000 16 a/n. Baitul Maal Hidayatullah. Konfirmasi donasi : +62 813-3633-7811 atau 081 23 440 7090.
Sementara itu, Direktur Utama PT Kereta Commuter Indonesia, Asdo Artriviyanto menyampaikan terkait persiapan Mudik Lebaran 2025 diharapkan mengutamakan keselamatan dan pelayanan terhadap masyarakat.
“Khususnya Lansia , anak-anak, disabilitas , Ibu hamil dan tuna netra,” katanya. (RJ1)