GRESIK (RadarJatim.id) — Mengawali bulan Mei, tepatnya pada Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas), 2 Mei 2024, Pondok Pesantren Refah Islami kedatangan tamu dari Direktur Griya Parenting Indonesia (GPI), Ustadz Miftahul Jinan, MPdI. Kedatangan tamu istimewa ini diharapkan jadi spirit untuk mengembangkan pendidikan berkualitas dengan tetap bersandar pada nilai-nilai ke-Islaman.
Direktur GPI datang langsung bersama KH Farid Dhofir, Lc, MSi seusai menghadiri acara halal hihalal sekaligus pembinaan parenting guru yang diselenggarakan oleh Pengurus Anak Cabang Forum Komunikasi Pendidikan Al-Quran (PAC FKPQ) Kecamatan Dukun di Desa Sambogunung pada Rabu, 1 Mei 2024.
Asrama santri menjadi tujuan pertama tamu tersebut begitu sampai di pondok di Kecamatan Sidayu, Gresik ini. Ia menyempatkan diri berkeliling dan masuk ke asrama santri Refah Islami. Satu persatu santri bersalaman. Sambutan hangat dari para santri membuat Ustadz Jinan terkesan dengan adab santri Refah serta kebersihan lingkungannya.
“Ini adalah salah satu kebiasaan yang baik yang berhasil ditanamkan pesantren yang dibina oleh para musyrif. Semoga kebaikan ini terus istiqomah,” ungkap Ustadz Jinan, Kamis (2/5/2024).
Sementara Mudir Pondok Pesantren Refah Islami KH Farid Dhofir, Lc, MSi menghaturkan terima kasih atas kunjungan Direktur Griya Parenting Indonesia tersebut.
“Alhamdulillah, Beliau bangga dan senang berkunjung ke Pondok Pesantren Refah Islami dan ingin berkunjung kembali untuk melakukan studi banding tentang program tahfidz, salah satunya, karena penasaran bagaimana para santri di sini banyak yang sudah hafidz 30 Juz, terlebih santri MTs Refah Islami,” ucap Kiai Farid dengan nada penuh syukur. (sto)